Download Gratis
Butuh bantuan?

Jadwal Puasa 2022

Jadwal puasa banyak dicari oleh umat Islam mengingat sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan. Di bulan suci yang akan datang beberapa bulan lagi, mengetahui jadwal puasa adalah hal yang penting untuk diketahui untuk mempersiapkan ibadah dengan sebaik mungkin.

Puasa sendiri merupakan satu dari sekian kewajiban yang harus umat muslim lakukan. Ada banyak manfaat yang didapatkan dengan berpuasa. Untuk mengetahui kapan mulai puasa, coba cek jadwalnya di sini.

Baca juga : Niat Puasa Ramadhan

Jadwal Puasa Ramadhan 2022

Kalender Hijriah dalam Islam dihitung dengan menggunakan revolusi perjalanan bulan terhadap bumi dan juga matahari. Oleh sebab itu, sistem penanggalan Hijriah dalam kepercayaan umat Islam sering disebut dengan istilah kalender komariah.

Awal dari umat Islam menggunakan penanggalan Hijriah sendiri dimulai saat Umar bin Khattab mendapatkan sebuah surat seorang gubernur yang memimpin di daerah Bashar, namanya Abu Musa al-Asy’ari.

Di dalam surat itu menuliskan kalimat dengan waktu masuk bulan Sya’ban, hanya saja tahun yang dipakai belum jelas. Oleh sebab itu, Umar bin Khattab kemudian mengumpulkan seluruh sahabatnya untuk sama-sama saling menentukan acuan dari penanggalan.

Dari hasil diskusi itulah, ditetapkan mengenai awal dari penanggalan Hijriah. Penanggalan dengan menggunakan sistem hijriah sendiri dimulai ketika Nabi Muhammad hijrah ke Madinah. Maka dari itu, puasa akan dihitung dalam penanggalan hijriah dan jadwal puasa 2022 akan jatuh di hari  Minggu, tanggal 3 April.

Adapun untuk lebaran atau Hari Raya Idul Fitri yang jatuhnya di tanggal 1 Syawal jika dikonversi ke kalender masehi, jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022. Sudah tahu ya kapan jadwal puasa pada tahun 2022 besok ini? Biasanya sih jadwal puasa dan jadwal imsakiyah 2022 akan muncul seminggu sebelum berpuasan.

Namun yang terpenting, tetap catat tanggalnya dengan baik dan persiapkan mental, fisik dan ibadah untuk menyambut bulan suci yang selalu dinanti-nanti umat Islam.

Manfaat Puasa Secara Mental

Puasa ternyata membantu umat muslim secara mental, bukan hanya untuk ketakwaan hamba-Nya. Makanan adalah salah satu nikmat yang paling luar biasa yang telah Allah ciptakan untuk manusia.

Pertanyaan yang sering diajukan adalah, ‘Apakah manusia makan untuk hidup, atau hidup untuk makan?’ – dan sayangnya, banyak dari manusia yang melakukan semuanya secara berlebihan. Makan banyak hanya karena bosan, makan banyak karena stres, atau hanya serakah.

Nah, dengan berpuasa maka akan memberikan manfaat secara mental untuk manusia karena melatih kesabaran dan kesadaran dalam mengelola rasa lapar dan mensyukuri apapun atas karunia Allah.

Baca juga : Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Tubuh Lengkap

Manfaat Berpuasa untuk Tubuh Manusia

Puasa adalah cara sempurna untuk mengubah hubungan umat muslim dengan makanan. Ramadhan khususnya memungkinkan manusia untuk:

1. Berhenti mengatur waktu makan dan fokus beribadah

Idealnya, hari-hari seorang Muslim harus diatur untuk menjalankan waktu sholat, namun kebanyakan yang diatur adalah makanan. Manusia selalu memikirkan hari-hari yang diisi dengan mau sarapan, makan siang, dan makan malam apa.

Ketika berpuasa, maka umat muslim dapat berhenti merencanakan hari-hari tentang bagaimana memuaskan tubuh, dan sebaliknya berfokus pada beribadah kepada Allah.

2. Berhenti memanjakan tubuh dengan makanan.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, sungguh luar biasa bahwa manusia menikmati begitu banyak karunia Allah. Tetapi umat Islam tidak boleh jatuh ke dalam kebiasaan memuaskan setiap keinginan. Cara hidup Islam secara inheren bertentangan dengan ‘budaya kepuasan instan’ karena kebahagiaan tertinggi manusia terletak pada kehidupan selanjutnya, yakni dengan Allah!

3. Pelajari cara mendengarkan tubuh kita.

Selera makan manusia sebenarnya jauh lebih kecil dari yang orang kira! Di penghujung hari puasa, meski tampak ‘lapar’, orang biasanya hanya bisa makan sepiring kecil. Nah, puasa adalah cara sempurna untuk belajar mendengarkan kembali tubuh, memahami kapan manusia benar-benar kenyang, dan mengatur ulang ukuran porsi yang dibutuhkan oleh tubuh.

4. Ingatkan kepada diri sendiri bahwa makanan adalah kebutuhan.

Di seluruh dunia, orang-orang benar-benar bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari-hari dan mereka sangat sadar bahwa makanan adalah masalah kelangsungan hidup, bukan semata-mata masalah kesenangan.

Puasa mengingatkan umat Islam manusia untuk bersyukur bahwa kita memiliki cukup makan, dan mendorong kita untuk bersyukur kepada Allah karena telah memenuhi kebutuhan dasar ini.

5. Memikirkan Allah setiap kali kita makan

Waktu  makan saat berpuasa terbatas pada sahur dan buka puasa, keduanya menekankan niat yang murni dan berdo’a, sehingga manusia akhirnya mengingat Allah setiap kali makan. Berapa  banyak manusia yang mengucapkan ‘Bismillah’ dan ‘Alhamdulillah’ setiap kali makan?

Nah, ketika puasa tiba, di setiap gigitan yang diambil adalah berkah dari Allah, mengisi bahan bakar tubuh dan pikiran untuk menyenangkan indra tubuh.

Baca juga : Apakah Berbohong Membatalkan Puasa?

Sudah tahu jadwal puasa di tahun 2022 dan manfaat berpuasa bukan? Apakah di bulan puasa besok ada bisnis yang ingin Juragan lakukan? Jika ya, kelola keuangan bisnis Juragan dengan aplikasi Buku Warung, yuk!

Coba BukuWarung sekarang
App Rating 4.9
Download